Skip to main content
Solusi
Produk
Industri
Referensi
Solusi
Produk
Industri
Referensi

AI generatif untuk menulis

Dengan Gemini, Anda dapat memanfaatkan kecanggihan AI generatif untuk membuat konten berkualitas tinggi dengan cepat dan mudah.

Mulai Uji Coba GratisHubungi bagian penjualan
Gemini menulis proposal bisnis dengan perintah, yang ditampilkan dengan seorang laki-laki sedang menggunakan komputer

Apa saja kegunaan generator teks AI?

Pembuat teks AI memanfaatkan model bahasa besar untuk membantu orang membuat konten dengan lebih cepat. Gemini adalah asisten berteknologi AI yang dapat membantu Anda melakukan riset, menulis, dan merevisi konten.

Bahkan penulis yang sudah hebat pun terkadang kesulitan menemukan ide yang dibutuhkan. AI generatif dapat memudahkan Anda saat mulai menulis dengan memberi Anda ide awal untuk dikembangkan. Baik Anda perlu bantuan saat menulis balasan email, menentukan judul, maupun mendesain kampanye iklan untuk menyasar segmen audiens tertentu, AI generatif dapat membantu Anda membuat draf awal dengan cepat. Dengan memasukkan perintah yang jelas dan ringkas, Gemini dapat membantu Anda membuat konten untuk berbagai tujuan.

Gunakan Gemini sebagai asisten Anda: Kasus penggunaan alat bantu tulis AI

Membuat konten panjang

Konten panjang bisa digunakan untuk memberikan informasi, hiburan, dan edukasi. Namun, Anda mungkin terkadang kesulitan untuk menyusun ide menjadi artikel yang terstruktur dengan baik, menarik perhatian audiens, dan mampu menyampaikan gagasan dengan jelas. Ketika tenggat makin dekat dan ada berbagai tugas yang juga harus Anda pikirkan, alat bantu tulis AI dapat membantu Anda menyelesaikan draf awal, sehingga Anda dapat membuat konten panjang secara lebih lancar.

Jika ingin lebih terlibat dalam proses menulis konten dari awal hingga akhir, Anda dapat menggunakan Gemini untuk membuat kerangka sebagai panduan penulisan. Kemudian, Anda dapat mengikuti kerangka ini untuk membuat konten panjang yang narasi dan penceritaannya mengalir dengan baik. Menggunakan Bantu tulis di Google Dokumen dapat membantu Anda menyusun keseluruhan artikel dari awal. Cukup masukkan perintah yang jelas atau serangkaian perintah terperinci tentang konten apa yang ingin Anda diskusikan dan audiens yang ingin Anda jangkau. Dengan adanya draf awal, Anda tinggal menambahkan sentuhan kreatif untuk menyesuaikan artikel dengan gaya bahasa Anda sendiri.

Mengedit teks yang sudah Anda punya

Saat Anda merasa konten yang belum dipublikasikan masih perlu diperiksa, AI generatif dapat memberikan saran untuk meningkatkan kualitas tulisan Anda. Sebagai pelatih menulis dan editor, Gemini dapat membantu Anda menghemat waktu revisi, dengan membantu memperbaiki kesalahan ejaan dan tata bahasa.

Gemini di Dokumen juga dapat membantu Anda menulis ulang artikel Anda. Cukup gunakan Bantu tulis di Google Dokumen dan pilih opsi seperti ringkas atau persingkat untuk membantu Anda membuat draf yang lebih pendek. Saat membuat teks iklan, Gemini di Dokumen juga dapat membantu Anda membuat beberapa versi lain dari teks yang sudah Anda tulis, sehingga memberi Anda lebih banyak opsi untuk dipilih.

Membuat kerangka artikel

Kerangka dapat membantu Anda menyusun konten dengan lebih baik, sehingga Anda dapat mengatur ide dan menyampaikan narasi yang jelas serta terfokus tanpa menyimpang dari topik. Alat bantu tulis AI dapat membantu Anda membuat kerangka sebagai panduan untuk menulis konten panjang seperti artikel atau postingan blog. Kemampuan ini dapat memberi Anda lebih banyak waktu untuk berfokus menulis daripada memikirkan kerangka konten.

Untuk mulai membuat kerangka menggunakan generator tulisan AI, mulailah dengan perintah yang dibuat dengan baik. Sertakan informasi mendetail tentang topik Anda, subtopik apa pun yang harus disertakan artikel Anda, dan kata kunci yang relevan.

Membuat balasan Gmail

Baca semua email di kotak masuk Anda dan dapatkan bantuan untuk menanggapi email tanpa kesulitan menemukan kata yang tepat. Gemini di Gmail dapat mempertimbangkan konteks email sebelumnya untuk membantu Anda menulis email balasan yang relevan agar komunikasi terus berlanjut. Anda dapat menggunakan Gemini di Gmail untuk menyesuaikan gaya bahasa Anda, memberikan kesan lebih formal atau santai pada email Anda. Gemini di Gmail juga dapat membantu Anda membuat draf email yang lebih ringkas, membantu mengurangi jumlah kata untuk menyampaikan pesan yang lebih singkat dan mudah dibaca.

Membuat proposal bisnis

Generator tulisan AI juga dapat membantu Anda membuat proposal bisnis dan menyesuaikan presentasi Anda untuk calon pelanggan. Dengan Bantu tulis, cukup ketik perintah yang berisi detail tentang calon pelanggan Anda dan industri mereka. Dalam hitungan detik, Gemini di Dokumen dapat membantu membuat proposal yang menjelaskan layanan dan penawaran Anda, bahkan dapat menambahkan undangan panggilan untuk membantu Anda melanjutkan komunikasi. Dalam hal mempresentasikan kepada calon pelanggan, Gemini di Slide dapat membantu Anda membuat kerangka untuk presentasi proposal yang menguraikan penawaran Anda. Gemini di Slide juga dapat digunakan untuk membuat catatan pembicara, membantu Anda tetap fokus selama presentasi.

Gemini membuat teks dari perintah ‘bantu tulis’, yang ditampilkan dengan seorang laki-laki sedang menggunakan ponsel

 Manfaat menggunakan penulis konten AI

Menghemat waktu

Dengan waktu yang terbatas setiap harinya, mungkin Anda kewalahan dengan banyaknya email, rapat, dan tugas yang harus diselesaikan. Menggunakan AI generatif untuk membantu tugas menulis dapat menghemat waktu Anda dalam menemukan kata yang tepat untuk email, teks panjang dan pendek, proposal, dan sebagainya.

Gemini dirancang untuk menjadi partner Anda dalam mencari ide dan membantu Anda menghemat waktu. Gunakan Gemini di Gmail untuk meringkas rangkaian email yang panjang dan menulis balasan yang efektif dengan cepat. Anda juga dapat mengetuk Gemini di Dokumen untuk membantu Anda menulis draf awal artikel atau postingan blog, teks iklan pendek, dan sebagainya. Gemini juga dapat membantu Anda mengedit tulisan sehingga lebih cepat selesai.

Mengatasi hambatan kreatif

Terkadang, Anda memerlukan inspirasi tambahan. Di sinilah Gemini berperan. Gemini dapat menjadi partner kreatif yang membantu Anda mengatasi kebuntuan menulis. Anda juga dapat menggunakan Gemini di Dokumen untuk menyempurnakan konten Anda, dengan menyesuaikan gaya dan tata bahasa menjadi lebih formal atau lebih menyenangkan, bergantung pada pendekatan Anda. Masih kesulitan? Gemini dapat membantu Anda menerobos kebuntuan kreatif dengan memberi Anda daftar ide untuk memicu imajinasi dan membuat kreativitas Anda mengalir kembali.

Meningkatkan kerja sama dan kolaborasi tim

Baik Anda bekerja sendiri maupun bersama tim yang anggotanya tersebar di berbagai zona waktu, Gemini dapat membantu membuat proses kolaboratif menjadi lebih inklusif dan lancar. Dalam panggilan konferensi video dengan seluruh tim, Gemini di Meet dapat otomatis membuat catatan selama rapat untuk kemudian dibagikan kepada para peserta.

Perintah AI untuk membantu Anda menulis dengan efektif

Ikon pensil
Manajer pemasaran konten

Sajikan konten yang dipersonalisasi kepada pelanggan dalam skala besar

Pelajari lebih lanjut
Ikon keranjang belanja
Manajer keberhasilan pelanggan

Petakan perjalanan pelanggan

Pelajari lebih lanjut
Ikon dua tangan sedang berjabatan
Manajer pengembangan bisnis

Kembangkan relasi, lakukan penjangkauan yang dipersonalisasi, dan bangun reputasi sebagai ahli

Pelajari lebih lanjut
Ikon pensil
Manajer pemasaran konten

Sajikan konten yang dipersonalisasi kepada pelanggan dalam skala besar

Pelajari lebih lanjut
Ikon keranjang belanja
Manajer keberhasilan pelanggan

Petakan perjalanan pelanggan

Pelajari lebih lanjut
Ikon dua tangan sedang berjabatan
Manajer pengembangan bisnis

Kembangkan relasi, lakukan penjangkauan yang dipersonalisasi, dan bangun reputasi sebagai ahli

Pelajari lebih lanjut

Pertanyaan umum (FAQ)

  • Gunakan perintah siap pakai seperti Bantu tulis dan Bantu atur, lalu tambahkan konteks dan detail Anda sendiri untuk membantu menyesuaikan output Gemini.

    Pelajari lebih lanjut
  • Gemini dapat membantu Anda membuat berbagai konten, termasuk email, proposal bisnis, presentasi, kerangka tulisan, postingan blog, dan sebagainya.

  • Baris ikon yang menampilkan produk Google Workspace.

    Mulai menulis konten dengan AI

    Mulai Uji Coba GratisHubungi bagian penjualan